Tomohon – kibarindonesia.com – Dalam pertemuannya terbaru, serta dilansir dari beberapa media online, Wali Kota Tomohon, Caroll J. A. Senduk, SH, didampingi Direktur PDAM Tomohon, Adrian J. Ngenget, SE. Ak, melakukan pertemuan strategis dengan Kepala Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), Ir. Bob Lombogia, di kantor Kementerian PUPR, Jakarta
Pertemuan ini membahas sejumlah program prioritas dalam pembangunan infrastruktur di Kota Tomohon, khususnya proyek-proyek strategis yang berorientasi pada peningkatan layanan dasar bagi masyarakat. Fokus utama diarahkan pada penguatan kerja sama antara Pemerintah Kota Tomohon dan Kementerian PUPR untuk mempercepat realisasi berbagai program pembangunan.
Wali Kota Caroll Senduk menegaskan pentingnya dukungan dari pemerintah pusat guna mendorong kemajuan daerah, terutama dalam hal infrastruktur yang menjadi fondasi pertumbuhan dan kesejahteraan masyarakat.
“Pembangunan infrastruktur adalah kunci pertumbuhan daerah sekaligus upaya nyata dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Kami berharap sinergi antara Pemkot Tomohon dan Kementerian PUPR dapat terus terjalin dalam mewujudkan Tomohon sebagai kota yang maju, nyaman, dan sejahtera,” ujar Caroll.
Dalam kesempatan yang sama, Direktur PDAM Tomohon, Adrian J. Ngenget, menyampaikan apresiasi atas dukungan konkret pemerintah pusat, terutama melalui alokasi anggaran senilai kurang lebih Rp 20 miliar pada tahun 2024. Dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM) serta pengeboran sumur dalam rangka memperluas dan meningkatkan layanan air bersih bagi masyarakat.
“Dukungan ini sangat penting bagi peningkatan kualitas layanan air minum di Tomohon. Kami optimistis, kebutuhan dasar masyarakat akan air bersih akan semakin terpenuhi,” ungkap Ngenget.
Ia juga menekankan bahwa pertemuan ini merupakan langkah awal untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi lintas sektor demi terciptanya infrastruktur yang andal dan berkelanjutan di Kota Tomohon.
“Kami berharap, kolaborasi yang dibangun hari ini bisa memberikan dampak positif yang nyata bagi pembangunan kota Tomohon, khususnya dalam aspek layanan dasar masyarakat,” tambahnya.
Dengan komitmen bersama antara Pemerintah Kota Tomohon dan Kementerian PUPR, diharapkan berbagai program pembangunan infrastruktur dapat berjalan secara terarah dan efektif, sehingga mampu membawa perubahan signifikan bagi kesejahteraan masyarakat Tomohon.
Minggu 15/06/2025
(Stefanus)